Kapolda Bali Letakan Batu Pertama Bangunan SPKT Polres Jembrana

    Kapolda Bali Letakan Batu Pertama Bangunan SPKT Polres Jembrana

    JEMBRANA - Kabidhumas Polda Bali Kombes Pol. Stefanus Satake Bayu Setianto, S.I.K., M.Si.mendampingi Kapolda Bali Irjen Pol Drs. Putu Jayan Danu Putra, S.H. M.Si. melaksanakan Peletakan Batu Pertama Bangunan Gedung Sentra Pelayanan Terpadu (SPKT ) Polres Jembrana, kamis (30/3/2023) pkl 08.30 wita.

    Dalam kegiatan ini hadir juga Kabid Propam Polda Bali Kombes. Pol. I Ketut Agus Kusmayadi, S.I.K., S.H., Kabid KEU Endang Sri Wahyuni, S.I.K, Karo Log Polda Bali diwakili Kabag bekum Rolog Polda Bali AKBP. I Made Bayu Sutha Sartana, S.I.K ., M.H , KA SPKT Polda Bali AKBP A.A Rai Laba., S.Sos., M.H., Bupati Jembrana I Nengah Tamba, S.H , Kapolres Jembrana AKBP I Dewa Gde Juliana, S.H, S.I.K, M.I.K, Kadis Kesehatan Kabupaten Jembrana dr. Made Dwipayana, MPPM .

    Usai melaksanakan Peletakan Batu Pertama Kabidhumas bersama Kapolda dan pejabat Utama Polda Bali melaksanakan kegiatan memberikan bantuan kemanusiaan diaeral Pasar Umum Negara.

    Dalam wawancara dengan wartawan terkait dengan Kesiapan Pengamanan Lebaran tahun 2023, Kabidhunas menjelaskan Polda Bali siapkan 1800 personil pengamanan jelang Lebaran tahun 2023 saat operasi ketupat agung 2023. Pengamanan yang utama dilakukan untuk memastikan pelaksanaan sholat Ied dan kegiatan lainnya berjalan lancar.

    Kabid Humas Polda Bali, Kombes Pol Satake Bayu mengatakan bahwa keseluruhan personil yang dilibatkan untuk pengamanan Lebaran tahun 2023 serta kelancaran arus mudik baik dari Polda maupun Polres jajaran sekitar 1800 orang.

    "Kami juga telah menyiapkan penambahan personil di Pelabuhan Gilimanuk karena diprediksi akan terjadi peningkatan arus mudik dari tahun sebelumnya, " ujarnya, Kamis (30/3/2023).

    Selain penambahan personil, pengamanan di Pelabuhan Gilimanuk juga ditingkatkan dengan pemasangan kamera deteksi wajah yang sudah terpasang permanen. Pihaknya juga mengungkapkan bahwa posisi kamera tersebut dirahasiakan untuk menjaga keamanan.

    "Diharapkan dengan penambahan personil dan penguatan pengamanan, arus mudik di Pelabuhan Gilimanuk dapat berjalan dengan aman dan lancar. Operasi ketupat agung 2023 sendiri akan berlangsung selama beberapa hari menjelang dan pasca Hari Raya Idul Fitri, " tandas Satake Bayu. (Hms. Dharma)

    jembrana bali
    Sudarma

    Sudarma

    Artikel Sebelumnya

    Kapolres Sambut Kunjungan Kerja Kapolda...

    Artikel Berikutnya

    Polsek Negara Peduli Berikan Bantuan Sembako...

    Komentar

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Polri Raih Predikat Informatif Dalam Penganugerahan Keterbukaan Informasi Publik 2024
    Kapolri Harap Direktorat PPA dan PPO Tekan Kasus Kekerasan
    Hendri Kampai: Menakar Kinerja KPK Memberantas Korupsi, Sebuah Refleksi Angka dan Realita
    Hendri Kampai: Swasembada Pangan, Antara Janji dan Realisasi

    Ikuti Kami